Sebelum iPhone 5 diumumkan secara resmi, Samsung pernah mengatakan akan menuntut Apple apabila di dalam produk handset terbarunya tersebut menggunakan teknologi LTE.
Sesuai dengan penelitian Korean Intellectual Property Office (KIPO), Samsung tercatat sebagai pemilik standar paten LTE nomor 3 di European Telecommunications Standards Institute (ETSI) dengan jumlah total sebanyak 819 paten atau sekitar 12,2%.
Ketika Korea Times (13/09) mencoba menghubungi, juru bicara Samsung menolak memberikan pernyataan secara resmi. Namun, rumor yang beredar, Samsung sudah siap memburu Apple dengan bukti terdapatnya teknologi LTE di dalam iPhone 5.
Di lain pihak, Samsung IT and Mobile Unit Chief Shin Jong-kyun pernah menyatakan, "Kita punya banyak kartu truf, salah satunya adalah hak paten LTE. Namun, dalam hal ini kita mempunyai dilematika karena Apple adalah salah satu klien kita terbesar."
Seorang pakar analis Florian Mueller mengatakan bahwa dengan menggugat Apple menggunakan paten LTE tidak akan meningkatkan posisi Samsung. "Hal tersebut akan lebih membuat posisi Samsung merosot di pasar global," ungkapnya. Sampai saat ini, pihak Samsung atau juga Apple belum memberikan konfirmasi seputar hal ini.